Manisnya Custom Scrambler Trail Honda XR 250 (1989)



Motortuaindo.com - Brother, seperti kata pepatah "Sebuah berlian walaupun ditengah kumbangan lumpur sekalipun akan tetap menjadi berlian ", indahnya tidak akan hilang sirna, hanya butuh sedikit polesan agar ia tampak berkilau kembali.

Honda XR250 adalah salah satu produk flagship Honda di ranah trail yang lumayan populer pada era tahun 80an. Varian dual-sport ini didesain khusus sebagai tunggangan untuk melibas jalanan beraspal maupun berlumpur, on-raod dan offroad. Jadi bisa dikatakan motor multi medan.

XR250 termasuk varian trail yang cukup bertenaga, kapasitas mesinnya 249 cc singgle silinder dan sudah berpendingin liquid. Motor ini mampu menyemburkan power hingga 24,56 hp atau hampir sekitar 25 hp @8000 rpm. Weeew...

Nah mengintip dari ulasan Pipeburn, motor ini yang standarnya dulu didesain serba tertutup khas motor-motor trail ternyata setelah dipoles bisa berubah jadi ciamik dan ayu.  Manis sekali dengan perawakan yang tinggi, slim dan sedikit telanjang.

Adalah Seth Neefus sang empunya, seorang pemodifikator yang juga pemilik dari rumah custom Red Clouds Collective. Seth juga adalah pecinta motor-motor trail, ia senang berkendara bebas menyusuri medan-medan natural, berlumpur dan berbatu.

Ide custom motor ini berasal dari keinginan dia untuk membuat sebuah kendaraan tipe trail dengan mesin baru tetapi masih mempunyai cita-rasa klasik. Hingga akhirnya lahirlah Honda XR 250 Scrambler yang menurutnya  sangat mewakili kepribadiannya.

(image: 4strokes.com)
Untuk mewujudkannya, hampir seluruh  part bodi XR 250 standar ia ganti. Tangki, jok, headlamp, stoplamp, sparboard lama ia buang. Tangki diganti dengan yang lebih kecil model tambung membulat. Jok yang semula tipis dan kempes dia buat dengan model lebih tebal dan berwarna kulit coklat tua. Stoplamp dan headlamp ala motor-motor scrambler dan setang menggunakan jenis yang agak melebar.

Seth hanya menyisakan bagian mesin, ban dan kerangka sasis yang hampir semua masih original. Hasilnya sungguh memuaskan, terlihat enak untuk diajak berkendara di jalanan mulus maupun asik juga dibawa untuk bermain lupur-lumpuran. Jozz brother...

Berikut foto-foto seksinya Scrambler Trail Honda XR 250 :

(image: pipeburn)

(image: pipeburn)
(image: pipeburn)
(image: pipeburn)


Baca juga:

Labels: , , , , ,